Punya Duit Lebih, Investasi Ke Bisnis atau Paper Asset?

Pertanyaan ini sering menjadi dilema bagi pengusaha. Untuk menjawabnya, mungkin perlu sedikit cerita. Sebelum pandemi, saya pernah memperkenalkan p2p lending ke teman pengusaha saya. Dia tertawa dengan return p2p lending yang berkisar 12-24%, katanya jika uang tersebut ditempatkan di bisnisnya, hasilnya bisa 5 kali lipat dari p2p lending. Jadi, menurut dia, investasi tidak penting.

Namun, tibalah pandemi dan bisnis teman tersebut mengalami penurunan pendapatan sebesar 90% karena produk yang dijual bukanlah kebutuhan primer. Dari situ kita belajar bahwa investasi dan bisnis adalah dua hal yang berbeda. Dalam investasi, kita berusaha membuat uang bekerja untuk kita sendiri. Sedangkan bisnis adalah upaya mengkonversi waktu menjadi penghasilan. Oleh karena itu, kedua hal ini perlu dilakukan secara bersamaan dan tidak bisa hanya salah satu saja.

Investasi Terbaik untuk Pengusaha

Ini adalah pertanyaan yang saya terima saat webinar terakhir saya. Bagi yang sudah mengikuti blog dan konten saya, pasti tahu bahwa sebagian besar aset saya dalam bentuk reksadana, meskipun seringkali saya juga membahas investasi peer-to-peer lending. Oleh karena itu, jika ditanya apa investasi terbaik untuk pengusaha seperti saya, jawabannya tentu adalah reksadana. Reksadana sangat autopilot dan mudah, karena kita hanya perlu membeli dan mempercayakan kepada manajer investasi untuk mengelola uang kita.

Meskipun return reksadana tidak sebesar investasi lain seperti saham atau peer-to-peer lending, tetap saja reksadana bisa menjadi pilihan yang baik untuk diversifikasi portofolio. Namun, saya tidak merekomendasikan untuk berinvestasi 100% pada reksadana saja. Ada beberapa instrument investasi lain seperti deposito bank dan surat utang negara yang juga bisa cocok bagi pengusaha.

Baca Juga: Punya Banyak Kartu Kredit, Pilih yang Mana untuk Bayar?

Ingin belajar memilih kartu kredit terbaik sesuai dengan kebutuhan dan kondisi anda?

pabila kamu pemula di dunia kartu kredit dan ingin mulai mengumpulkan cuan dari kartu kredit, maka kamu akan cocok bergabung di kursus C4: Cari Cuan Credit Card, dimana kita akan belajar:

  1. Bagaimana orang bisa naik pesawat gratis dari penggunaan kartu kredit
  2. Bagaimana kartu kredit bisa membuat kita berhemat ratusan ribu sampai jutaan rupiah setiap bulan
  3. Bagaimana cara agar tidak membayar biaya kartu kredit sama sekali

Ayo cek dan gabung sekarang dengan klik tombol dibawah!

C4: Cari Cuan Credit Card
C4: Cari Cuan Credit Card
Adrian Siaril
Adrian Siaril
Articles: 24

CATATAN!

karena tingginya spam, kolom komentar saya tutup sementara. Untuk menghubungi saya, dm saya di Instagram, Telegram, Tiktok (@adriansiaril), atau isi formulir dibawah ini.