Review Koinworks 2023, P2P Lending dengan fitur terlengkap
Isi
sembunyikan
Koinworks sebelumnya sudah pernah saya review di 2021, disertai dengan review tambahan untuk produk Koinrobo dan Koingold mereka.
Review 2023 ini menggunakan format baru yang lebih objektif, mendetail, dan ringkas. Apabila ini pertama kali anda membaca review 2023 saya, anda mungkin perlu membaca dulu penjelasan saya soal kriteria penilaian baru yang dijelaskan di tulisan ini. Singkatnya, angka 2 mengindikasikan penilaian positif, angka 1 merupakan penilaian netral, dan angka 0 merupakan penilaian buruk. Semakin tinggi skor keseluruhan suatu p2p, semakin tinggi rekomendasi saya pada p2p tersebut.
Untuk membaca review lama tahun 2021 sebagai perbandingan historis, anda bisa lihat review 2021 disini.
PENTING!!
Penilaian Koinworks akan sedikit sulit karena Koinworks saat ini memiliki beberapa entitas dengan izin yang berbeda-beda (misalnya ada Lunaria Annua Teknologi dan juga Lunaria Annua Kapital). Saya akan berusaha fokus pada aspek p2p nya saja, meskipun campur tangan entitas satu dengan lainnya tentu akan mempengaruhi penilaiannya. Produk Koinrobo akan saya anggap sebagai produk P2P.
Skor dan Rekomendasi
Koinworksini berhasil mendapatkan skor total 21.5 dari skor maksimal 36. Koinworks sebagai perusahaan sangat recommended karena menawarkan beberapa produk keuangan terutama Koinrobo yang sangat saya sukai, namun untuk produk p2p konvensionalnya sendiri tidak saya rekomendasikan.
Apabila ingin mendaftar dan mencoba Koinworks, saya mohon bantuannya untuk menggunakan kode referral saya 62507 untuk mendukung kelangsungan blog ini. Terima kasih banyak sebelumnya!
Latar Belakang Perusahaan
Skor aspek: 6,5/10
Suntikan Dana
Koinworks setidaknya memiliki suntikan dana dari 13 investor antara lain MDI Ventures, Quona Capital, Triodos Investment Management, Saison Capital, ACV dan East Ventures. Total pendanaan seri C pada pertengahan 2022 lalu mencapai 1.6 Triliun. Perlu diingat bahwa 2022 merupakan tahun yang buruk bagi p2p lending dengan banyaknya tingkat gagal bayar dan kendala klaim asuransi. Jadi, Koinworks sangat hebat sekali masih bisa mendapatkan pendanaan.
Skor: 2
Laporan Keuangan
Untuk lapkeu audited tahun 2021, Koinworks cukup memprihatinkan, dengan total liabilitas 3x ekuitas serta rugi bersih.
Skor: 1
Latar Belakang tim Manajemen
Saya tidak bisa menemukan banyak informasi terkait pak Willy. Profilnya hanya menunjukkan beliau pernah menjabat sebagai direktur di Bumi Perkasa Bahtera dan Bahtera Pacific Line – keduanya bukan merupakan institusi keuangan maupun perbankan.
Untuk pak Ben sendiri pun tidak memiliki latar belakang pendidikan maupun pengalaman di industri keuangan maupun perbankan, meskipun pengalamannya bekerja di beberapa perusahaan ventura/holding mungkin berkontribusi positif pada kemampuannya memimpin Koinworks
Skor: 0.5
Budaya Perusahaan dan Persepsi Karyawan
Koinworks memiliki tim yang sangat besar, dan karena saya memiliki hubungan aktif dengan beberapa karyawan Koinworks maka saya bisa melihat bahwa tidak terjadi turnover parah di Koinworks (setidaknya untuk posisi RM/FC). Malah Koinworks sempat menyerap beberapa RM dari p2p lain untuk membangun tim nya sendiri. Petinggi Koinworks juga kelihatan lumayan betah dan belum banyak middle management yang keluar dari perusahaan.
Skor: 1
Status Founder
Benedicto Haryono dan Willy Arifin yakni kedua co-founder masih menjabat sebagai eksekutif
Skor: 2
Mitigasi Risiko
Penilaian aspek ini juga akan sedikit sulit karena ada dua produk yang menjadi perhatian yakni koinp2p dan koinrobo. Meskipun Koinrobo sendiri sebenarnya bukan merupakan produk p2p, tapi merupakan turunan dari produk P2P tersebut. Saya akan memberikan penilaian keduanya serta memberikan penilaian perhitungan rata-rata.
Skor aspek: 2/8
Persentase Perlindungan Modal
Untuk produk Koinrobo, Koinworks memberikan perlindungan modal sepenuhnya.
Untuk produk Koinp2p, jumlah yang dijamin bervariasi tergantung pada tingkat risiko atau grade dari pendanaan yang dipilih (berkisar 20% sd 100%
Sulit kan menilainya? Saya akan memberikan skor 1.5 meskipun untuk saya angka ini tidak sepenuhnya akurat
Skor: 1
Reputasi Mitra Asuransi
Untuk produk Koinp2p, Koinworks tidak menggunakan mitra asuransi melainkan dana provisi, alias SELF INSURANCE
Untuk produk Koinrobo, dulu Koinworks menginformasikan bekerjasama dengan 3 mitra asuransi, namun tidak diinformasikan siapa saja mitra tersebut. Saat ini, tidak ada lagi kata-kata “3 mitra asuransi” di website Koinworks maupun Koinrobo.
Email saya terhadap Koinworks juga dibalas dengan jawaban kosong, namun skor ini akan di update bila ada RM atau staf Koinworks yang bersedia melakukan klarifikasi pada saya
Skor: 0 (informasi tidak tersedia)
Timeline Klaim Asuransi
Untuk produk Koinrobo, tidak pernah ada masalah gagal bayar ataupun telat bayar, oleh karenanya dianggap tepat waktu 100%
Untuk produk Koinp2p, klaim dana provisi tidak pernah memiliki timeline yang jelas. Tahun 2021 sd 2022, dana provisi seringkali dicairkan telat berbulan-bulan bahkan ada cerita lender yang dana provisinya baru dicairkan setelah sudah 1 tahun.
Selama tahun 2021 Koinworks juga terbukti cenderung melakukan restrukturisasi pada pinjaman yang macet ketimbang malah mencairkan dana provisi.
Skor: 1 (inkonsisten antar produk)
Skema Kerjasama Asuransi
Informasi ini tidak pernah dijelaskan secara transparan. Untuk produk KoinP2P dimana Koinworks melakukan dana provisi/self insurance, pada dasarnya mitigasi risiko lender bisa menjadi nihil kalau sampai dana provisi nya sudah habis. Sedangkan untuk produk Koinrobo tidak ada penjelasan apapun, meskipun pada praktiknya produk Koinrobo tidak pernah terjadi telat bayar ataupun gagal bayar.
Skor: 0
Kualitas Borrower
Bagian ini belum bisa diberikan penilaian karena sulitnya menggali informasi tentang hal ini. Skor maksimal akan dikurangi agar penilaian tetap proporsional, dan saya mempertimbangkan menghapus aspek ini dari penilaian p2p sebelumnya agar lebih adil. Saya menilai cukup sedih bahwa p2p sekarang malah makin sulit dinilai borrowernya dibanding dulu.
Skor aspek: Tidak dihitung untuk saat ini
Variasi Industri
Skor: –
Kelengkapan Informasi dan Transparansi
Skor: –
Rasio Repeat Borrower
Skor: –
Kualitas Borrower
Skor: –
Prosedur Penagihan
Skor: –
Kualitas Layanan
Skor aspek: 3.5/6
Ketersediaan RM
Koinworks menyebut RM mereka dengan istilah Financial Consultant atau disebut FC. Supaya konsisten dengan review p2p lainnya, saya akan tetap menggunakan istilah RM.
RM Koinworks tersedia namun hanya melayani produk Koinrobo saja. RM Koinworks memiliki KPI/target pekerjaan yang dinilai dari jumlah dana lender yang ditempatkan ke Koinrobo atas referensi mereka. Selain itu, meskipun RM pada dasarnya bersedia membantu kita menjawab pertanyaan umum maupun tentang produk apapun, pada dasarnya mereka hanya mendapatkan target apabila kita melakukan penempatan dana dengan nominal 50 juta keatas – yaitu rate khusus.
Perlu dicatat juga bahwa apabila ingin membantu RM memenuhi target, anda jangan melakukan penempatan dana sendiri melalui aplikasi, melainkan anda harus menghubungi RM agar diproses secara manual.
Skor: 1.5 (tersedia untuk semua pihak namun lingkup layanannya terbatas)
Kualitas Customer Service
Koinworks memiliki tim customer service yang membalas email saya dalam 2 hari kerja, namun sayangnya balasan emailnya kosong! Saya tidak tahu apakah ini masalah teknis atau tidak disengaja.
Skor: 0.5
Community Engagement
Sosial media Koinworks sangat aktif, meskipun sudah jarang melakukan diskusi lender seperti dulu. Setidaknya comment section masih dibuka dan petinggi Koinworks masih aktif muncul ke publik.
Skor: 1.5
Produk Akhir
Skor aspek: 9.5/12
Ketersediaan pendanaan
Untuk produk Koinrobo, pendanaan selalu tersedia kapan saja
Untuk produk Koinp2p, seringkali ketersediaan tidak konsisten. Kalaupun tersedia pendanaan, seringkali hanya tersedia maksimal 5 pendanaan, dengan tenor dan tingkat risiko yang mirip-mirip.
Skor: 1.5
Tenor pendanaan
Untuk produk Koinrobo, anda bebas memilih tenor antara 1, 3 , 6 , dan 12 bulan secara bebas.
Untuk produk Koinp2p sendiri, sebenarnya secara historis tersedia pendanaan dengan tenor 1 sampai 24 bulan. Namun sayangnya, saat ini sulit menemui variasi tersebut di produk p2p mereka. Seringkali tenor yang tersedia hanya berkisar satu sampai empat bulan
Skor: 1.5
Ketersediaan Aplikasi
Tersedia di Ios maupun Android
Skor: 2
Performa penggunaan
Tidak ada keluhan untuk penggunaan di aplikasi smartphone, namun untuk penggunaan di desktop ditemui beberapa performance issue dan bug navigasi.
Skor: 1.5
Ketersediaan Promosi
Koinworks selalu memiliki kupon yang bisa digunakan saat mendanai produk p2p, Koinrobo, maupun KoinGold.
Skor: 2
Program Referral
Koinworks memiliki dua jenis program referral, yang pertama yaitu referral regular dimana kita bisa mendapatkan koin bila mengundang teman untuk menggunakan Koinworks.
Untuk program referral kedua sifatnya ‘rahasia’ dan tidak permanen. Ada kalanya, RM menawarkan hadiah khusus bila kita bisa mereferensikan pengguna lain (baik baru maupun existing) untuk menaruh pendanaan di Koinrobo dengan nominal tertentu.
Skor: 1
Ingin belajar memilih kartu kredit terbaik sesuai dengan kebutuhan dan kondisi anda?
pabila kamu pemula di dunia kartu kredit dan ingin mulai mengumpulkan cuan dari kartu kredit, maka kamu akan cocok bergabung di kursus C4: Cari Cuan Credit Card, dimana kita akan belajar:
- Bagaimana orang bisa naik pesawat gratis dari penggunaan kartu kredit
- Bagaimana kartu kredit bisa membuat kita berhemat ratusan ribu sampai jutaan rupiah setiap bulan
- Bagaimana cara agar tidak membayar biaya kartu kredit sama sekali
Ayo cek dan gabung sekarang dengan klik tombol dibawah!
karena tingginya spam, kolom komentar saya tutup sementara. Untuk menghubungi saya, dm saya di Instagram, Telegram, Tiktok (@adriansiaril), atau isi formulir dibawah ini.